By: zahrotul ‘azizah as-salafiyyah

BAHAN:
- Agar-agar swallow warna putih
- Labu kuning / waluh, dikukus kemudian diblender sampai halus.
- Gula pasir
- Gula kelapa, dihancurkan lalu direbus dengan sedikit air.
- Garam
- Air
- Santan
- Susu kental manis full cream
- Daun pandan
- Cocoa van houten (bubuk kokoa larut air), disini sebagai pewarna coklat
- Pewarna makanan
- Penguat rasa makanan sesuai selera


KETERANGAN
- Standar jumlah air yang digunakan untuk 1 bungkus (bks) agar2 disini adalah 4 gelas (menggunakan gelas belimbing)
- 1 gelas = ± 250 cc
- sdm = sendok makan
- Wadah yang digunakan untuk penyajian adalah cup plastik kecil bertutup.


CARA MEMBUAT
A. LAPISAN DASAR WARNA COKLAT
1. Rebus 1 bks agar-agar bersama dengan 2 gelas air, 1 gelas santan, 1 gelas gula kelapa dan sedikit garam. Jika kurang manis, tambahkan gula pasir. Aduk terus sampai mendidih.
2. Setelah mendidih, tambahkan ± 3 sdm cocoa van houten, aduk sampai merata.
3. Matikan api
4. Tambahkan penguat rasa coklat / coklat pasta sesuai selera.
5. Masukkan dalam masing-masing cup sebanyak ± 2 sdm / sesuai selera. Biarkan dingin dan mengeras.

Ket.
- Perbandingan air, santan dan gula kelapa bisa seperti ini:
2 : 1 : 1 atau 1 : 2 : 1, sesuai selera. Santan pada lapisan ini fungsinya untuk membuat warna menjadi lebih pekat.
- Jika tidak suka santan, maka bisa diganti dengan susu full cream atau susu kental manis yang rasa coklat. Jadi hanya menggunakan air & gula kelapa dengan perbandingan 3 : 1.
- Jika menggunakan susu, maka tidak perlu ditambah garam.


B. LAPISAN TENGAH WARNA KUNING TUA
1. Rebus 1 bks agar-agar bersama dengan 2 gelas waluh, 1 gelas santan, 1 gelas gula kelapa dan sedikit garam serta daun pandan. Jika kurang manis, tambahkan gula pasir. Aduk terus sampai mendidih.
2. Matikan api.
3. Tuangkan dalam masing-masing cup sebanyak ± 2 sdm / sesuai selera (di atas lapisan dasar). Biarkan dingin dan mengeras.

Ket.
- Jika tidak suka santan, maka sebaiknya tidak menggunakan waluh. Bisa menggunakan buah lain dengan diblender sebelumnya. Atau seperti membuat agar-agar biasa dengan diberi rasa dan warna yang berbeda tiap lapisnya.
- Jika kurang kental, maka waluh bisa ditambahkan.


C. LAPISAN ATAS WARNA PUTIH
1. Rebus 1 bks agar-agar bersama dengan 2 gelas air, 2 gelas santan dan gula pasir secukupnya. Tambahkan daun pandan. Aduk terus sampai mendidih.
2. Matikan api.
3. Tambahkan penguat rasa sesuai selera.
4. Tuangkan dalam masing-masing cup sebanyak ± 2 sdm / sesuai selera (di atas lapisan tengah). Biarkan dingin dan mengeras.



Ket: Jika tidak suka santan, maka bisa diganti dengan susu full cream, tanpa garam dan daun pandan. Air sebanyak 4 gelas.


D. PENTOL WARNA-WARNI
Khusus untuk pentol, standar 1 bks agar-agar menggunakan 3 gelas air, agar lebih keras.
1. Rebus 1 bks agar-agar bersama dengan 1 gelas air, 2 gelas santan, gula pasir secukupnya dan sedikit garam. Jika tidak suka santan, maka: 3 gelas air + susu full cream secukupnya + gula pasir secukupnya. Aduk terus sampai mendidih.
2. Matikan api.
3. Bagi menjadi tiga bagian. Masing-masing bagian diberi warna dan rasa yang berbeda sesuai selera.
4. Cetak masing-masing bagian pada cetakan setengah bola seperti pada gambar.
5. Setelah dingin dan mengeras, ambil, lalu letakkan dan tata pada permukaan agar-agar yang telah disusun tadi.



Ket: Jika jumlah pentol kurang, bisa membuat lagi dengan cara yang sama.


E. LAPISAN PEREKAT
Jika pentol dipasang begitu saja, maka akan mudah bergeser dan telepas jika ada pengaruh dari sekitar. Maka untuk merekatkan ada caranya:
1. Rebus 1 bks agar-agar dengan 4 gelas air dan gula pasir secukupnya. Aduk sampai mendidih.
2. Matikan api.
3. Tambahkan penguat rasa makanan tanpa pewarna makanan, jadi hasil akhirnya adalah agar-agar berwarna bening.
4. Tuangkan dalam masing-masing cup sebanyak ± 1 sdm pada permukaan agar-agar yang telah dipasang pentol. Biarkan dingin dan mengeras.
Nah, dengan demikian pentol-pentol tersebut akan tetap bertahan di tempatnya.


NB:
- Setiap penggunaan santan, selalu tambahkan sedikit garam agar gurih.
- Gula kelapa hanya digunakan untuk agar-agar waluh dan agar-agar yang berwarna coklat / gelap. Karena warna dari gula kelapa ini bisa memberikan pengaruh untuk warna-warna yang cerah.
- Memasukkan agar-agar ke dalam cup harus menunggu agar lapisan sebelumnya dingin dan mengeras agar tidak tercampur.
- Jumlah lapisan sesuai selera, yang pasti harus ada adalah lapisan atas warna putih dan lapisan perekat.



Mudah khan.. Semua bahan bisa di dapat di toko terdekat.. Selamat mencoba! ^_^

Sumber:
http://ummuyahyakdr.blogspot.com/2009/08/puding-kombinasi.html

0 comments:

Posting Komentar